PopAds.net - The Best Popunder Adnetwork

Pengertian Bangsa


Bangsa adalah suatu komunitas etnik yang memiliki ciri-ciri: memiliki nama, wilayah tertentu, mitos leluhur bersama, kenangan bersama, satu atau beberapa budaya yang sama dan solideritas tertentu.

Dalam pengertian sosiologis, bangsa termasuk "kelompok paguyuban" yang secara kodrati ditakdirkan untuk hidup bersama dan senasib sepenanggungan di suatu negara.

Dalam pengertian politis, bangsa merupakan sekelompok orang dalam suatu negara. Sedangkan masyarakat dalam arti sosiologis merupakan sekelompok orang dalam suatu negara.

Pengertian Bangsa Menurut Para Ahli

  • Hans Kohn (Jerman)
    Bangsa adalah hasil tenaga hidup manusia dalam sejarah. Suatu bangsa merupakan golongan orang yang beraneka ragam
  • F.Ratzel (Jerman)
    Bangsa terbentuk karena adanya hasrat bersatu. Hasrat itu timbul karena adanya rasa kesatuan antara manusia dan tempat tinggalnya (paham geo-politik)
  • Otto Bauer (Jerman)
    Bangsa adalah kelompok manusia yang mempunyai kesamaan karakter/perangai yang timbul karena kesamaan nasib.
    > Karakter, sikap dan perilaku yang menjadi jatidiri bangsa.
    > Ciri khas yang membedakan suatu bangsa dengan bangsa lain.
  • Ernest Renan (Prancis)
    Bangsa adalah sekelompok manusia yang memiliki kehendak bersatu sehingga merasa dirinya adalah satu.
  • Jalobsen dan Lipman
    Berpendapat bahwa bangsa adalah suatu kesatuan budaya dan kesatuan politik (Culture Unity and Political Unity).
  • Rawink
    Bangsa adalah sekumpulan manusia yang bersatu pada satu wilayah dan memunyai keterikatan dengan wilayah tersebut. Dengan batas teritori tertentu dan terletak dalam geografis tertentu.
  • Rudolf Kjellen
    Bangsa dianalogikan dengan suatu organisme biotis dan menyamakan jiwa bangsa dengan nafsu hidup dari organisme termaksud. Suatu bangsa mempunyai dorongan kehendak untuk hidup, mempertahankan dirinya dan kehendak untuk berkuasa. 
  • Benedict Anderson
    Bangsa lebih mengacu kepada pemahaman atas suatu masyarakat yang mempunyai akar sejarah yang sama dimana praxis pengalaman atas penjajahan begitu kental dirasakan oleh masyarakat terjajah dan semakin lama akan semakin mengkristalkan pengalaman atas rasa solidaritas kebersamaan yang tinggi diantara mereka.
  • Guibernau
    Bangsa adalah negara kebangsaan memiliki unsur-unsur penting pengikat, yaitu: psikologi (sekelompok manusia yang memiliki kesadaran bersama untuk membentuk satu kesatuan masyarakat adanya kehendak untuk hidup bersama), kebudayaan (merasa menjadi satu bagian dari suatu kebudayaan bersama), teritorial (batas wilayah atau tanah air), sejarah dan masa depan (merasa memiliki sejarah dan perjuangan masa depan yang sama), dan politik (memiliki hak untuk menjalankan pemerintahan sendiri) 
  • Ki Bagoes Hadikoesoemo (Tuan Munandar)
    Bangsa pada persatuan antara orang dan tempat.
  • Bung Karno
    Bangsa adalah:
    a. Ras, yaitu sekelompok orang yang mempunyai ciri-ciri jasmaniah sama yang dibawa sejak lahir.
    b. Volk, yaitu sekelompok orang yang sudah mempunyai kesamaan dalam kebudayaan.
    c. Natie, yaitu sekelompok orang yang sudah mempunyai persamaan kesadaran bernegara dan kesadaran berpolitik tanpa membedakan ras atau volk, bahkan tidak lagi membedakan suku, agama, ras dan antar golongan (SARA) 

0 komentar:

Post a Comment

Jangan segan-segan untuk berkomentar ^^
Berkomentarlah menggunakan bahasa yang baik

Komentar yang berbau SARA, Promosi Barang/Jasa, ataupun Konten Dewasa akan langsung di hapus oleh admin.